|
Pramuka Garuda Kontingen Kwarran Sukalarang. |
SURADE-Senin 24 September 2018 Merupakan hari yang begitu menggembirakan untuk para anggota Pramuka garuda kontingen sukalarang, pasalnya setelah mengikuti giat pemantapan yang diadakan selama dua hari di asrama satradar 216 TNI AU cibalimbing mereka resmi dikukuhkan secara simbolis oleh Kak Marwan Hamami selaku Bupati Kabupaten Sukabumi Sekaligus Kak
MABICAB Kabupaten Sukabumi.
Baca Juga :
Tanda Pengenal Dalam Gerakan Pramuka
Sejarah Bendera Merah Putih
Siswa SDN Pangestu mengikuti Giat Pramuka Garuda
|
Pengukuhan Pramuka Garuda Oleh Kak Marwan Hamami Selaku Bupati Sekaligus KAK MABICAB Kab. Sukabumi. |
Pada Acara Giat Pemantapan pramuka garuda sebelumnya para anggota pramuka kontingen kwarran sukalarang mengikuti penuh dari mulai acara dibuka dan sampai pada hari berikutnya yakni upacara HUT Pramuka Kabupaten Sukabumi.
|
Photo Bersama Bupati Kab. Sukabumi Kak Marwan Hamami dan Para Penerima Penghargaan. |
Hal ini juga menjadi sebuah kebanggaan bagi para pengurus Kwartir Ranting Sukalarang sendiri, karena telah mendapat penghargaan sebagai kwartir ranting yang mengirimkan anggota pramuka garuda paling banyak se Kabupaten Sukabumi.
|
Siaga Garuda Kwartir Ranting Sukalarang. | |
|
|
|
Pramuka Garuda Kak Tian & kak Ganjar Ber Photo Bersama |
| Kak Kwarran. |
Pencapaian ini tidak lepas dari usaha Para Pembina di Gugus Depan yang terus menerus melatih dan mendidik para anggota pramuka di GUDEP nya Masing - masing, dan berikut adalah Gugus Depan yang telah berhasil melahirkan Calon - Calon Pramuka Garuda di Kwartir Ranting Sukalarang :
1. SMPN 1 Sukalarang dengan Jumlah 14 Orang Penggalang Garuda.
2. SDN Pangestu dengan 1 orang Penggalang Garuda.
3. Pondok Pesantren Assyafiiyah dengan jumlah 4 Siaga Garuda 2 Penggalang Garuda dan 10 Penegak Garuda.
4. MA Darul Ihsan berjumlah 1 Orang untuk Penegak Garuda.
|
Kak Noval Satu - satunya pramuka Garuda Dari SDN Pangestu Ber Photo Bersama Kedua Orangtuanya. |
|
Ketua Kwarran Kak Ujang Supyani Menerima Penghargaan Dari Ketua Kwarcab Kak Muhamad Solihin. |
Kunjungi FB Kami yah dan klik sukai >>
Pramuka SDN Pangestu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar